kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45915,35   16,58   1.84%
  • EMAS1.325.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Wishnutama Kusubandio: Menyiapkan Talent Masa Depan, Ya Dengan Pendidikan


Jumat, 28 Juli 2023 / 09:10 WIB
Wishnutama Kusubandio: Menyiapkan Talent Masa Depan, Ya Dengan Pendidikan


Reporter: Jane Aprilyani | Editor: Jane Aprilyani

KONTAN.CO.ID - Menuju ekonomi maju, Komisaris Utama Telkomsel Wishnutama Kusubandio mengatakan banyak pekerjaan rumah yang harus dilakukan.

“Memang kue ekonomi ke depan sudah kelihatan tetapi belum tentu bangsa kita yang menikmati. Kalau tidak melakukan sesuatu yang dirasakan manfaatnya maka kita belum tentu menuju Indonesia maju,” ujar Wishnutama di media gathering Pijar Foundation: Menuju Masa Keemasan Indonesia di Tahun 2045 di Jakarta, Kamis (27/7).

Untuk mencapai ekonomi maju dan dirasakan manfaatnya, Wishnutama bilang perlu dilakukan hilirisasi digital. Dia berpandangan jika hilirisasi tambang dapat terlihat mekanismenya, berbeda dengan hilirisasi digital.

“Untuk hilirisasi digital atur dan berdayakan sumber daya manusianya. Baru menghasilkan kemampuan baru yang berpotensi mendukung ekonomi maju,” beber mantan menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini.

Karena itu, Wishnutama menyebut banyak cara yang bisa dilakukan untuk ekonomi maju di beberapa tahun mendatang. Baginya banyak pendekatan yang bisa dilakukan generasi muda termasuk Pemerintah untuk ekonomi semakin maju.

Dengan regulasi yang sudah diciptakan  Pemerintah, maka menurut Wishnutama generasi muda juga perlu menciptakan ekonomi baru. Bukan ekonomi pembagi.

Baca Juga: Menkominfo Baru Harus Bersih, Kompeten dan Jangan Ada Benturan Kepentingan

Terakhir, perubahan pendidikan seharusnya menjadi relevan. Komisaris Utama Tokopedia ini berpandangan bahwa era pendidikan di kalangan masyarakat terus berubah.

Jika sebelumnya generasi x menempuh pendidikan dengan mengikuti aturan orangtua dan sekolah, kini generasi milenial bisa dengan mudahnya menyerap informasi dari berbagai platform teknologi.

Berbicara mengenai talent, Wishnutama melihat bahwa setiap lintas generasi dari muda hingga tua itu berbeda, yang sama adalah proses dalam menyerap pengetahuannya. Saat ini digital platform berdampak besar di berbagai hal, termasuk dalam cara kita berkomunikasi dan menyerap informasi.

“Semakin banyak pengetahuan yang dimiliki seseorang, semakin besar potensinya sehingga probabilitas kesuksesan akan semakin meningkat. Salah satu cara terpenting untuk menyiapkan talent untuk masa depan, yaitu dengan pendidikan,” pungkasnya.

Baca Juga: Wishnutama: KTT ASEAN Labuan Bajo Sukses, Apresiasi Dukungan Listrik Andal PLN

Selanjutnya: Era PHK di Fintech Mulai Berakhir

Menarik Dibaca: D.P Season 2 dan 4 Tontonan Terbaru Netflix Tayang Hari Ini (28/7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×